Ciri-ciri bibit durian pelangi amat khas. Kenali bentuk, ukuran, dan warna daun agar tak tertukar dengan varietas lain.
Pekebun di Cianjur, Provinsi Jawa Barat,
Pekebun ini gembira bukan main ketika kedua pohon durian MDUR 88 berumur 4 tahun itu berbunga. Artinya, selama 5 bulan kemudian, impian mencicipi durian unggul asal Malaysia itu bakal terwujud. Namun, harapan dan kenyataan Ibarat timur dan barat yang berjarak. Saat ia membelah sebuah durian matang menjadi dua bagian, tampak daging buah berwarna putih. Ciri khas MDUR 88 berdaging buah kuning keemasan, Ia mencicipi daging buah bertekstur keras itu. "Rasanya manis, mirip durian ajimah, Ingatan pekebunpun melayang saat ia mencicipi MDUR 88 di Malaysia beberapa tahun sebelumnya: tekstur lembut dan manis. Keruan saja, ia kecewa sehingga menebang kedua pohon MDUR 88 aspal alias asli tapi palsu Itu keesokan hari.
Hijau muda
Pekebun itu memperoleh 2 bibit durian MDUR 88 setinggi 60-80 cm dari penjual di Ancol, Jakarta Utara. Harga sebuah bibit Rp. 200.000. “Waktu itu saya ingin menambah tanaman koleksi," kata pehobi mancing itu. Kedua bibit itu kemudian pekebun cianjur ini tanam di kebunnya dekat Cianjur. Namun, apa lacur 4 tahun menanti, ternyata bukan MDUR 88 asli.
Kejadian itu tidak akan terjadi jika calon pekebun mengetahui ciri tanaman durian MDUR 88 saat membeli bibit.
Bisa jadi kekeliruan itu akibat si penjual salah mengidentifikasi bibit atau memang sengaja mencatut nama MDUR 88 untuk mendapatkan keuntungan tinggi. Lihat saja perbedaan harga antara ajimah dan MDUR 88. Harga sebuah bibit durian ajimah hanya Rp 20.000, tetapi karena penjual menjajakan dengan nama MDUR 88, maka harga membubung menjadi Rp 200.000. Artinya, si penjual untung 10 kali lipat.
Mencatut nama durian yang tengah populer acap terjadi. Eko Mulyanto SP, "penemu” durian merah di Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur, pernah menjumpai penjual bibit nakal yang mencatut durian merah banyuwangi. Padahal, yang dijual bukanlah durian merah asal kabupaten paling timur di Pulau Jawa itu. Tak menutup kemungkinan kejadian serupa bakal terjadi ketika durian pelangi yang Istimewa itu kini naik daun.
Itulah sebabnya kenali bibit durian yang diduga hasil silangan Durio zibethinus dan Durio graveotens itu. Menurut penangkar bibit durian pelangi di Bogor, Jawa Barat, Syahril M Said, bentuk daun pelangi mirip durian sunan. Ujung daunnya agak membulat. Durian lain, meruncing alias lancip. “Warna daun pelangi hijau muda sejak daun muda hingga tua. Sementara durian lain umumnya hijau muda saat daun muda dan berubah menjadi hijau tua ketika tua," kata Syahril.
Perbedaan Daun Durian Pelangi dengan Durian Yang Lain
Periset durian di Balai Penelitian Tanaman Buah Tropika (Balitbu) di Solok, Sumatera Barat, Panca Jarot Santoso SP MSc mengatakan, “Warna daun pelangi hijau terang. Selain itu, rantingnya relatif lebih kecil dibandingkan durian lain,” Pantas, penampilan bibit pelangi agak ringkih dibanding varietas yang lain. Apa beda durian pelangi manokwari dengan durian merah banyuwangi?
Menurut Eko Mulyanto, anggota staf Dinas Pertanian, Kehutanan, dan Perkebunan Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, bagian bawah daun durian merah banyuwangi berwarna keperakan. Bagian permukaan atas daun terlihat bergelombang," ujar Eko. Sementara bagian bawah daun pelangi manokwari berwarna cokelat, sama seperti durian lain.
Tepi daun durian merah asal Banyuwangi melengkung. Bila diraba seperti ada menyangkut di kulit jari tangan,” kata Eko. Ukuran daun durian merah banyuwangi sama dengan durian lain. Namun, pada varian durian merah yang memiliki keturunan lai Durio kutejensis seperti durian merah lapis asal Desa Kampunganyar, Kecamatan Kalipura, Banyuwangi, ukuran daun lebih panjang daripada durian lain. Panjang daun mencapai 15 cm, sedangkan durian biasa, 12 cm. Dengan mengenal ciri-ciri itu, kejadian seperti yang dialami Bernard semoga tak terulang.
Perbedaan Pada Ekstra Kelopak Durian Pelangi
Anggota staf Dinas Pertanian, Perkebunan, dan Kehutanan Kabupaten Banyuwangi,
Jawa Timur, Eko Mulyanto SP, menuturkan perbedaan mencolok antara durian merah asal Banyuwangi dengan durian biasa juga terlihat dari struktur bunga. "Durian merah memiliki kelopak tambahan dari durian biasa,” kata Eko. Ukuran kelopak “tambahan” itu berbeda-beda. Dari 25 varian durian merah di Banyuwangi, sebanyak 16 varian di antaranya memiliki kelopak bunga tambahan sepanjang 6 cm, lainnya hanya 3 cm.
Simak Juga Asal Muasal Munculnya Durian Pelangi
Dokumentasi Trubus
Dokumentasi Trubus