Buah duku merupakan salah satu buah yang menjadi favorit masyarakat, sekilas buah ini akan tampak seperti buah langsat, tetapi jika anda mencobanya akan terasa perbedaannya. Buah duku memiliki rasa yang manis berbeda dengan buah langsat yang asam, buah ini hanya bisa di dapatkan pada musim-musim tertentu saja karena bukan jenis tanaman yang berbuah sepanjang tahun, banyak sekali manfaat buah duku yang bisa anda dapatkan.
Manfaat buah duku bisa untuk mencegah dan mengobati berbagai macam penyakit, berikut ini beberapa dintaranya:
Menjaga Kesehatan Gusi
Buah duku mengandung banyak sekali vitamin D yang sangat bermanfaat, salah satunya untuk menjaga kesehatan gusi, bagian dalam mulut ini memang rawan terkena berbagai macam masalah seperti gusi berdarah, sariwan dan iritasi yang membuat anda menjadi malas makan, pada akhirnya tubuh juga kekurangan nutrisi, untuk mencegahnya bisadengan rutin mengonsumsi buah tersebut.
Melancarkan Pencernaan
Serat atau fiber di dalam buah merah cukup efektif untuk melancarkan sistem pencernaan tubuh, dengan lancarnya sisitem pecernaan maka anda bisa mencegah berbagai macam penyakit seperti sembelit, bahkan yang paling parah adalah kanker kolon karena kotoran yang menumpuk dan tidak dikeluarkan.
Menguatkan Gigi
Kandungan fosfor dalam buah merah dapat menguatkan tulang dan gigi, membantu anda terhindar dari osteoporosis pada saat memasuki usia lanjut.
Menjaga Kadar Kolesterol
Buah duku mengandung banyak sekali vitamin C, vitamin ini berguna bagi tubuh salah satunya untuk mengendalikan kadar kolesterol dalam darah. Kandungan kolesterol yang tinggi dapat memicu berbagai masalah bagi tubuh.
Mencegah Anemia
Kadar zat besi di dalam buah duku secara efektif dapat meningkatkan kadar sel darah merah dalam tubuh dan dapat memperlancar suplay darah, selain itu juga dapat mengikat oksigen dengan mudah, anda bisa tetap sehat dan terhindar dari berbagai gejala anemia seperti lemas, lesu, dan letih.
Beberapa hal tersebut merupakan manfaat buah duku, selain buahnya biji duku juga mengandung banyak sekali manfaat bagi kesehatan, salah satunya sebagai obat untuk mengatasi penyakit malaria. Tak ketinggalan pula kulit buah duku, kulit buah duku bisa dijadikan sebagai obat anti nyamuk yang cukup efektif caranya dengan membakarnya, maka asap yang ditimbulkan bisa membunuh nyamuk.
Buah duku mengandung berbagai macam senyawa yang sangat berguna bagi tubuh yaitu karbohidrat, berbagai macam vitamin, protein, lemak, mineral, zat besi, fosfor, kalium dan senyawa lainnya, buah duku juga bermanfaat bagi kecantikan, yaitu:
- Menurunkan berat badan, kandungan di dalam buah duku bisa mengaktifkan senyawa carnitine yang berperan di dalam pembakaran lemak tubuh, dengan metabolisme lemak yang lancar sangat efektif untuk menurunkan berat badan, diet anda menjadi lebih mudah.
- Mencegah penuaan dini, kandungan vitamin C dalam buah duku merupakan antioksidan yang sangat baik untuk melawan bahaya radikal bebas, dan juga efektif untuk mencegah tanda-tanda penuaan seperti gari haluspadawajah dan juga flek hitam.
- Menjaga kesehatan kulit , vitamin E dalam buah duku dapat menjaga elastisitas kulit anda dan juga melindunginya dari pengaruh buruk sinar matahari, kelembapan juga akan tetap terjaga, kulit menjadi sehat dan cerah.
Segala manfaat buah duku bisa anda rasakan dengan rutin mengonsumsinya, untuk hasil yang maksimal maka imbangi dengan olahraga secara teratur dan juga menjaga pola makan anda, karena faktor dari luar juga turut menentukan kesehatan anda.